Advertising

Thursday 9 June 2011

[wanita-muslimah] Resend -->>Kultwit : Menyikapi Pancasila

 

Ini tulisan menarik mengenai "menyikapi Pancasila". Selamat membaca..

Menyikapi Pancasila

Akmal Sjafril @malakmalakmal

01. Di awal bulan Juni, beberapa tahun terakhir ini selalu didengungkan
masalah 'kelahiran Pancasila'. #MenyikapiPancasila
02. Belum lama ini jg muncul isu tentang 'merevitalisasi Pancasila'.
#MenyikapiPancasila
03. Para pemimpin bangsa bahkan sempat berkumpul bersama Presiden SBY
utk mendiskusikan masalah ini. #MenyikapiPancasila
04. Muncul pula diskusi tentang pentingnya memasukkan kembali pendidikan
Pancasila ke dlm kurikulum sekolah. #MenyikapiPancasila
05. Meski demikian, tdk sedikit pihak yg mengatakan bahwa Pancasila tak
pernah hilang dr kurikulum. #MenyikapiPancasila
06. Sebagian lainnya memperingatkan agar Pancasila tdk lagi diajarkan
secara indoktrinatif spt jaman Orba. #MenyikapiPancasila
07. Ada jg yg bersikap sepenuhnya menolak Pancasila dan menganggapnya
sbg produk kemusyrikan. #MenyikapiPancasila
08. Sebagian mengatakan bhw Pancasila lahir pd tgl 1 Juni 1945 dr buah
pikiran Soekarno. #MenyikapiPancasila
09. Dlm forum BPUPK saat itu, Soekarno mengusulkan 5 sila.
#MenyikapiPancasila
10. (1) Kebangsaan Indonesia, (2) Internasionalisme atau
Perikemanusiaan, (3) Mufakat atau demokrasi #MenyikapiPancasila
11. (4) Kesejahteraan Sosial, (5) Ketuhanan. #MenyikapiPancasila
12. Namun sebenarnya, 3 hari sebelumnya, M. Yamin sudah mengusulkan lima
sila sbg dasar negara. #MenyikapiPancasila
13. Lima sila usulan M. Yamin itu adalah: (1) perikebangsaan, (2)
perikemanusiaan, (3) peri-Ketuhanan #MenyikapiPancasila
14. (4) perikerakyatan, (5) kesejahteraan rakyat. #MenyikapiPancasila
15. Rumusan Soekarno dan M. Yamin bisa dibilang memberikan poin2 yg sama
dgn Pancasila yg kita kenal skrg. #MenyikapiPancasila
16 minutes ago Favorite Retweet Reply
16. Keduanya pun sama2 menaruh aspek Ketuhanan TIDAK pada poin pertama.
#MenyikapiPancasila
17. M. Yamin meletakkannya di posisi ketiga, sedangkan Soekarno
memberinya posisi terakhir. #MenyikapiPancasila
18. Dr. Adian Husaini mencatat bahwa ihwal rapat BPUPKI ini memang
sangat kontroversial. http://bit.ly/maKCwW #MenyikapiPancasila
19. Dlm buku M. Yamin, "Pembahasan Undang-undang Dasar", hanya ada 3
pidato yg didokumentasikan. #MenyikapiPancasila
20. Pdhl, dlm rapat tsb, sekitar 30 orang menyampaikan orasinya.
#MenyikapiPancasila
21. Notulen rapat disimpan oleh RP Suroso, lalu dipinjam Adinegoro,
kemudian dipinjam M. Yamin. #MenyikapiPancasila
22. Konon, notulen tsb dipinjam utk diedit sehingga bisa diterbitkan.
Nyatanya sampai kini tdk ditemukan. #MenyikapiPancasila
23. Pancasila bukanlah hasil rumusan Soekarno seorang. Banyak tokoh2
Islam di BPUPKI. #MenyikapiPancasila
24. Di antara tokoh2 Islam tsb adalah KH Wahid Hasyim dan H Agus Salim.
#MenyikapiPancasila
25. Mr. Moh. Roem pernah memperingatkan bahaya kultus pribadi dlm
menafsirkan Pancasila. #MenyikapiPancasila
26. Di masa Orde Lama, misalnya, tafsiran Soekarno dianggap sbg tafsir
tunggal Pancasila. #MenyikapiPancasila
27. Suatu ketika, Soekarno berkata bahwa Pancasila bisa 'diperas'.
#MenyikapiPancasila
28. Setelah 'diperas', Pancasila bisa dirumuskan dlm dua kata: "Gotong
Royong". #MenyikapiPancasila
29. PKI juga punya penafsiran sendiri. 'Ketuhanan Yang Maha Esa'
diartikan 'kebebasan beragama'. #MenyikapiPancasila
30. Dan 'kebebasan beragama' dimaknai sbg 'kebebasan utk beragama atau
tidak beragama'. #MenyikapiPancasila
31. Dlm hal ini, penafsiran PKI thd kebebasan beragama sejalan dgn JIL.
Coincidence? #MenyikapiPancasila
32. Yg perlu kita pahami kini adalah bhw Pancasila sejak awal hny
didesain sbg dasar negara, bkn asas tunggal. #MenyikapiPancasila
33. Pancasila adalah dasar dari kehidupan bernegara, bukan prinsip yg
bisa mendominasi agama. #MenyikapiPancasila
34. Singkatnya, Pancasila adalah kerangka kerja bersama, bukan alat utk
menindas. #MenyikapiPancasila
35. Buya Hamka mengkritik keras sikap Soekarno yg 'memeras' Pancasila
jadi "Gotong Royong". #MenyikapiPancasila
36. Menurut Buya Hamka, akar tunggang Pancasila adalah sila pertamanya.
#MenyikapiPancasila
37. Karena Ketuhanan itulah muncul konsep2 kemanusiaan, persatuan,
musyawarah dan keadilan sosial. #MenyikapiPancasila
38. Ketuhanan Yang Maha Esa jelas keliru bila ditafsirkan sbg 'kebebasan
utk tdk beragama'. #MenyikapiPancasila
39. Justru, sila pertama menunjukkan bahwa bangsa Indonesia adalah
bangsa yg religius. #MenyikapiPancasila
40. Penghayatan akan keberadaan dan kekuasaan Tuhan itulah yg melahirkan
konsep2 berikutnya. #MenyikapiPancasila
41. Kemanusiaan yg dipahami dlm Pancasila haruslah kemanusiaan yg
mengakui Ketuhanan. #MenyikapiPancasila
42. Artinya, kemanusiaan yg dimaksud bukanlah yg membebaskan manusia dr
segala aturan. #MenyikapiPancasila
43. Persatuan yg dimaksud dlm Pancasila adalah persatuan yg mengakui
Ketuhanan, bukan fasisme. #MenyikapiPancasila
44. Musyawarah utk mufakat juga tdk terlepas dari konsep Ketuhanan.
#MenyikapiPancasila
45. Karena itu, tak ada musyawarah utk memaksa Muslimah melepas jilbab,
misalnya. #MenyikapiPancasila
46. Tak ada pula musyawarah dalam membakar rumah ibadah. Itu adalah
musyawarah yg tak berketuhanan. #MenyikapiPancasila
47. Keadilan sosial harus dipahami dlm kerangka Ketuhanan. Tdk ikut
kapitalisme, tdk juga komunisme. #MenyikapiPancasila
48. Oleh karena itu, para ulama besar seperti Buya Hamka dan Moh. Natsir
tdk menolak Pancasila. #MenyikapiPancasila
49. Yang menimbulkan tirani di masa lalu adalah penafsiran sekuler thd
Pancasila. #MenyikapiPancasila
50. Dari sini, patut kita camkan pendapat Buya Hamka ttg sila pertama
dan hubungannya dgn umat Islam. #MenyikapiPancasila
51. Retorika beliau: "Umat mana lagi yg lbh paham sila pertama ini drpd
umat yg ber-Tauhid?" #MenyikapiPancasila
52. Oleh karena itu, kata beliau, jangan kuliahi umat Islam dgn
Pancasila, karena kitalah yg paling paham. #MenyikapiPancasila
53. Kata2 tajam Buya Hamka itu beliau ucapkan krn Orla dan Orba selalu
menindas umat Islam dgn alasan Pancasila. #MenyikapiPancasila
54. Dengan 'pisau bedah' sekularisme, Pancasila bisa ditafsirkan
semaunya. #MenyikapiPancasila
55. Misalnya, sekali lagi, sila pertama ditafsirkan sbg kebebasan utk
tidak beragama. #MenyikapiPancasila
56. Sila kedua ditafsirkan sbg humanisme yang antroposentris (menjadikan
manusia sbg ukuran kebenaran). #MenyikapiPancasila
57. Sila ketiga ditafsirkan sbg nasionalisme buta; right or wrong it's
my country. #MenyikapiPancasila
58. Sila keempat ditafsirkan sbg pembenaran bhw semua bisa dibikin
kesepakatan, termasuk soal agama. #MenyikapiPancasila
59. Sila kelima ditafsirkan sbg kebebasan utk berkompetisi dlm konsep
kapitalis, atau pemerataan dlm konsep komunis. #MenyikapiPancasila
60. Semua penafsiran menyimpang tsb bisa muncul justru karena Pancasila
tdk memiliki worldview yg kokoh. #MenyikapiPancasila
61. Bagaimana jika kita gunakan Islam utk menafsirkan Pancasila? Lain
lagi ceritanya. #MenyikapiPancasila
62. Karena Islam adalah worldview yg kokoh, maka ia memiliki perangkat
yg cocok utk menafsirkan Pancasila. #MenyikapiPancasila
63. Sebagaimana kata Buya Hamka tadi, kita tak perlu diajari lg makna
sila pertama. Sudah paham semua. #MenyikapiPancasila
64. Kemanusiaan pada sila kedua kita pahami sbg kemanusiaan yg sesuai
dgn ajaran Islam. #MenyikapiPancasila
65. Artinya, kita memandang manusia sbg makhluk yg berhak akan
kemuliaan, namun jg bertanggung jawab. #MenyikapiPancasila
66. Manusia bukan Tuhan, bukan pula hewan atau mesin. (Lihat kultwit
#PsikologiIslam). #MenyikapiPancasila
67. Persatuan pada sila ketiga dpt kita pahami sbg rasa kebangsaan yg
merupakan fitrah manusia. #MenyikapiPancasila
68. Kebangsaan tsb tdk membuat kita cuek dgn kondisi di luar negeri,
misalnya. #MenyikapiPancasila
69. Rasa kebangsaan jg tdk membuat kita merasa tidak bersaudara dgn
bangsa2 lainnya. #MenyikapiPancasila
70. Jika kita ikuti worldview Islam, maka keragaman bangsa dimaksudkan
utk saling mengenal (QS.49:13). #MenyikapiPancasila
71. Musyawarah jg kita pahami dlm kerangka ajaran Islam. Ada hal2 yg
bisa dimusyawarahkan, ada yg tdk. #MenyikapiPancasila
72. Utk musyawarah pun ada adab. Harus dgn alasan yg logis, bukan
sekedar hawa nafsu. #MenyikapiPancasila
73. Keadilan sosial kita pandang dlm kerangka ajaran Islam, baik
kebebasan maupun pemerataannya. #MenyikapiPancasila
74. Kita dapat melihat dgn jelas betapa Islam mampu menafsirkan
Pancasila dgn sangat baik. #MenyikapiPancasila
75. Oleh karena itu, masalahnya bukanlah Pancasila itu sendiri,
melainkan penafsirannya. #MenyikapiPancasila
76. Kenapa penafsiran sekuler selalu mendominasi? Itulah yg harus kita
timbang baik2. #MenyikapiPancasila
77. Seperti kata Moh. Natsir, Pancasila justru mendapatkan 'nyawa' jika
ditafsirkan oleh Islam. #MenyikapiPancasila
78. Sebaliknya, tanpa worldview Islam, Pancasila menjadi hambar, hilang
arah, bahkan terombang-ambing. #MenyikapiPancasila
79. Semoga kultwit singkat ini bisa menambah wawasan kita seputar
perdebatan umat Islam ttg #MenyikapiPancasila.
80. Semoga kultwit ini menambah keyakinan kita akan kesempurnaan ajaran
Islam. #MenyikapiPancasila
81. Dan semoga umat Islam negeri ini tdk lagi merasa takut utk
menyatakan keyakinannya. Aamiin.. #MenyikapiPancasila

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
Recent Activity:
=======================
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Twitter: http://twitter.com/wanita_muslimah
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscribe@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

Milis ini tidak menerima attachment.
.

__,_._,___

0 comments:

Post a Comment