Ilmu Tiam Hiat Hoat atau totokan jalan darah, adalah Ilmu yang sangat langka;
jarang sekali yang bisa menguasai Ilmu ini; barangkali di zaman sekarang ini,
Ilmu ini hanyalah sekedar Mithos atau hanya ada di Cersil saja.
Kenapa Ilmu ini sedemikian langkanya dibanding Ilmu Kungfu lainnya ?
Diantara Ilmu Ilmu dalam bela diri, Ilmu inilah yang paling sulit sekali mempelajarinya
dan melatihnya, juga persyaratan2nya. Tidak gampang.
Ilmu2 bela diri lainnyapun sebenarnya boleh dikata sudah jarang menguasainya; kecuali
beberapa saja. Ilmu pedang, Ilmu tombak, boleh dikata tak ada yang secara serius
mempelajarinya ; karena kekinian yang tak ada tantangan untuk melatih ilmu tersebut.
Adalah lebih praktis manusia kini belajar Ilmu Nun Cha Ku, ketimbang Ilmu pedang.
Atau Ilmu toya ketimbang Ilmu Tombak. Pistol dan befil sudah menggantikannya.
Kebanyakan Ilmu Bela diri zaman sekarang, adalah Ilmu Tangan Kosong atau Kun
Hoat; karena lebih praktis, dan sambil olah raga untuk kesehatan. Makanya masih
banyak orang yang bisa menguasai Ilmu Shaolin/Siau Lim Bangau Hoo Kun; atau
Houw Kun/Harimau; Pa Kun Ilmu Macan Tutul; Ilmu Cakar Garuda Eng Kiau Kang;
Ilmu pukulan Naga Liong Kun; dan yang paling populer sekarang adalah Tai Chi Chuan
atau Tay Kek Koan Sut. Entah itu aliran Bu Tong ataupun aliran Siau Lim; bahkan
Tai Chi aliran tersendiri. Juga Judo, Taek Won Do; karate dll.
Kenapa Tai Chi Chuan lebih populer ? Karena kebanyakan untuk kesehatan itulah.
Sehingga tak perlu tahu pengembangannya untuk BELA diri itu sendiri. Jadi jurusnya
hapa tidak hapal, tak banyak pengaruhnya.
Kesemua Ilmu bela diri itu, ternyata sulit sekali dilatihnya atau dipelajarinya. Konon pula
Tiam Hiat Hoat yang akan kita bahas ini.
Ilmu2 yang beredar sekarang kebanyakan adalah Gwa Kang, tenaga luar; sedikit sekali
yang belajar untuk tenaga dalamnya atau lweekang; karena sulitnya untuk melatih hal tersebut.Melatih Gwa Kang lebih mudah dan lebih praktis ketimbang melatih Lweekang.
Latihan setahun dua tahun saja asal kontinyu akan menghasilkan tangan pemecah
batu dlsb. tapi untuk meremas batu sampai hancur dengan tenaga tak kelihatan, itulah sulit; malah zaman sekarang mungkin hanya mithos saja.
Melatih dan mempelajari Tiam Hiat Hoat sungguh rumit, bukan hanya sulit saja; Ilmu
yang beredar dan diajarkan hanyalah Ilmu tentang jalan darahnya saja; bagaimana
menghapal jalan2 darah penting ditubuh; tapi tak disertai bagaimana cara melatihnya.
Jadi terserah pada para murid sendiri; karena ilmu ini tetap menjadi ilmu rahasaia;
yang tak sembarng orang mengetahuinya.
Sebenarnya selain harus melatih jalan darah yang penting, maka yang paling penting
adalah tenaga dalam yang dimiliki oleh seseorang untuk sampai menguasai ilmu ini.
Tanpa tenaga dakam yang memadai, maka sia2lah; jadi melatih Tiam Hiat Hoat
harus dibarengi dengan melatih tenaga dalam. Setelah itupun harus melatih cara menotok, agar tepat kenanya ke titik yang diinginkan; dan totokan itu harus disertai tenaga
yang sepadan; tidak lebih juga tidak kurang agar totokan itu PAS dengan yang kita harapkan.
Ilmu menotok ini, walau disebut Ilmu totok jalan darah; sebenarnya lebih tertuju pada
titik2 syaraf pada tubuh; karenanya ada totokan untuk melumpuhkan, juga ada
totokan untuk bikin bisu. Juga yang akhirnya banyak dipelajari adalah totokan untuk
menyembuhkan penyakit. Inilah Ilmu yang banyak dikuasai sekarang ini. Sedang untuk
bela dirinya boleh dikata hampir mithos saja.
Karena keakuratan totokan sangat penting, maka satu jeriji lebih bisa diandalkan,
ketimbang dua atau tiga jeriji. Itulah sebabnya It Yang Cie terkenal lebih hebat
dari pada totokan dua jeriji.
[Non-text portions of this message have been removed]
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Twitter: http://twitter.com/wanita_muslimah
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscribe@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com
Milis ini tidak menerima attachment.
0 comments:
Post a Comment