Dalam pengertianku, para nabi nggk pernah membawa syariat agama menjadi suatu kelembagaan atau organisasi. Para nabi membangun kesadaran batin yg kemudian secara kolektif mengubah tatanan kehidupan. Jadi kalau ada collective action, perjanjian, serikat, kelompok, rumah ibadah, konsep penyelamatan, dsb ini adalah kelembagaan yg sudah ada, dipengaruhi atau direformasi oleh energi yg dipancarkan kesadaran batin. Islam di sini adalah jalan kehidupan (ad-din, the way, thian), seperti mba Lina bilang. Demikian juga dengan agama2 lain. Kelompok yg sadar di agama Kristen misalnya, tentunya berbeda dengan yg fanatik thd agama sebagai suatu organisasi ummat.
Kalau misalnya sekarang kita menyusun dalil2 dari Quran dan Hadis untuk mendukung pemikiran di atas, itu adalah suatu usaha utk membangun konsepnya, dan bukan kesadaran itu sendiri. Pak Muiz bisa membantu merangkaikan? Hehe..syukran..
Salam
Mia
Lalu bagaimana kita harus memaknai ayat yang berbunyi:
1) "Sesungguhnya agama (yang diridhai) disisi Allah hanyalah Islam" (Ali Imran 19) ?
2) Juga "Janganlah kamu mati kecuali dalam memeluk agama Islam?". (Albaqarah 132)
3)Juga "Sesungguhnya (agama Tauhid) ini adalah agama kamu semua; agama yang satu dan Aku adalah Tuhanmu, maka sembahlah Aku. (Anbiya 92)
Apakah Depag salah menerjemahkan kata "din" dan "Islam". Mungkin lebih cakeb kalo diterjemahkan "din" sbg "jalan" dan "Islam/muslim" sbg "berserah diri" sehingga gak ada yang bisa mengklaim untk mengorganized menjadi agama?...:-)
Lalu bagaimana juga dengan agama2 yang mengajarkan untuk menyembah berhala dan selain kepada Allah, berdosakah ? normal kah?
wassalam,
--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, aldiy@... wrote:
> Sekarang, kalau kita bilang Islam adalah agama satu2nya yg diridhai Allah, agama lain nggak, mereka berdosa, nggk normal dsb - apa ini namanya merasa superior, atau bukan? Mungkin ada yg bilang itu kan sekedar krisis identitas.
>
> Salam
> Mia
> Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Twitter: http://twitter.com/wanita_muslimah
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscribe@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com
Milis ini tidak menerima attachment.
0 comments:
Post a Comment