Advertising

Wednesday, 15 August 2012

[wanita-muslimah] 120815 Sudahkah kita mencapai sasaran berpuasa kita?

 

120815

Sudahkah kita mencapai sasaran berpuasa kita?

Bismi l-lahi r-rahmani r-rahiem.

Hari berganti hari berjalan terus; hari-hari untuk berpuasan Ramadhan pun kian habis (belum tentu kita tahun depan dapat mengulangnya!). Jika Allah SwT sudah menegaskan bahwa sasaran puasa adalah untuk menjadikan orang-orang yang beriman "lebih" bertaqwa (Q 2:183), yang perlu kita renungkan adalah sudah kita capaikah sasaran puasa kita itu? Atau, seberapa derajat taqwa kita meningkat setelah kita menjalankan perintah Allah untuk berpuasa? Di akhir bulan ramadhan ini kita perlu melakukan tinjauan tetang hal ini.

Jika taqwa yang seharusnya kita capai itu seibarat nilai 88, sedangkan nilai kita di awal Ramadhan adalah 56, berapa nilai kita sekarang? Misalnya saja, di awal-awal surat al-Baqarah [2] Allah menyebutkan:

"... MEREKA (ORANG YANG BERTAQWA ITU) MENGINFAKKAN SEBAGIAN DARI HARTA YANG KAMI REZEKIKAN KEPADANYA" (Q 2:3)

Jika INFAQ di sini mungkin kita tangkap sebagai berzakat, yang mungkin akan difahami bahwa orang yang hartanya hanya sedikit (belum mencapai nisab) boleh tidak berinfak, maka pantaslah kalau nilai taqwa kita saat itu hanya 56, hanya sekedar sudah melewati batas minimal (sudah juga beriman dan menegakkan shalat). Apakah sesudah sampai di akhir-akhir bulan puasa ini kita sudah "berani" berinfak meskipun kondisi kita masih kekurangan sesuai dengan salah satu kiriteria taqwa yang dicantumkan Allah ( Q 3:134)??? Jika sudah demikian, mungkin nilai taqwa kita sudah lebih tinggi dari 56, walaupun belum mencapai sederajat taqwa Abu Bakar r.a. yang berani menginfakkan seluruh harta kekayaannya, yang untuk itu kepadanya kita dapat "memberi" nilai 95.

Jika kita fahami definisi taqwa yang berupa "melakukan perintah-perintah Allah Yang Maha Kuat dan Agung, dan menghindari larangan-laranganNya, secara sembunyi-sembunyi ataupun terang-terangan", maka jelaslah bahwa kriteria taqwa yang seharusnya menjadi sasaran puasa kita bukanlah hanya yang terkait dengan infak itu saja. Di dalam ayat 134 surat Ali Imran itu saja sudah ada kriteria menahan amarah, dan memaafkan kesalahan orang. Yang jelas di akhir ayat ini Allah memberikan pedoman global:

"...DAN ALLAH MENCINTAI ORANG-ORANG YANG BERBUAT IHSAN (berusaha sebaik-baiknya jika berbuat)".

Dalam implementasinya Rasulullah Muhammad SAW menggambarkan peluang yang tak terbatas untuk bertaqwa dengan sabdanya:

"Bertaqwalah kepada Allah di mana saja kalian; iringilah kesalahan dengan perbuatan baik, itu akan menghapus dosa kesalahan itu...." (HR Turmudzi)

Kembali ke permasalahan semula: Sudahkah kita mencapai sasaran puasa kita?
Semoga saja kita dapat mawas diri dan segera berbenah diri sebelum kesempatan (baca: umur) belum keburu habis.

Wa l-Lahu a'lamu bi sh-shawwab

==============================

SAW. = shalla 'l-Lahu 'alaihi wa sallam (Semoga shalawat Allah dan salamNya terlimpahkan pada Rasulullah Muhammad).

SWT. = subhanahu wa ta-'ala (Yang Maha Suci lagi Maha Tinggi kedudukanNya).

*** Kutipan ayat-ayat diperoleh dari penelusuran menggunakan software sederhana: "Indeks Terjemah Qur'an".

========================================

Assalamu 'alaikum wr. wb.

Semoga sedikit uraian di atas bermanfaat.

Sebarkanlah pelita hikmah ini dengan forward langsung ataupun dengan mengajak bergabung JOIN di URL http://groups.yahoo.com/group/pelita-hikmah/.
Jika Anda punya ataupun ingin kajian masalah tertentu untuk pegangan hidup silakan hubungi saya.

Wassalam,
dr. H.R.M. Tauhid-al-Amien, MSc., DipHPEd., AIF.
e-mail: tauhidhw@gmail.com

Jalan Kendangsari Lebar 48 Surabaya INDONESIA 60292


__._,_.___
Recent Activity:
=======================
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Twitter: http://twitter.com/wanita_muslimah
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscribe@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

Milis ini tidak menerima attachment.
.

__,_._,___

0 comments:

Post a Comment