Advertising

Sunday 16 May 2010

[wanita-muslimah] Gerhana Venus Jadi Simbol Agama Islam

 

Gerhana Venus Jadi Simbol Agama Islam

Sabtu, 15 Mei 2010 | 10:12 WIB

TEMPO Interaktif, Bandung - Pada masa lampau, gerhana Venus menjadi
inspirasi pemuka agama Islam. Mereka menjadikan fenomena alam itu
sebagai simbol berupa bulan sabit dan bintang.

Direktur Observatorium Bosscha, Lembang, Jawa Barat, Hakim L. Malasan,
mengatakan simbol agama Islam tersebut sebenarnya bulan sabit dan
planet Venus, bukan bintang. Kedua benda luar angkasa itu terlihat
seperti bersentuhan di langit saat gerhana Venus.

"Lambang seperti di atas kubah masjid itu dari peristiwa gerhana
Venus," katanya. Dia menduga, para pemuka Islam ketika itu melihatnya
saat memantau hilal, karena gerhana Venus seperti yang akan terjadi
lagi Ahad (16/5) petang besok, muncul saat bulan baru.

Gerhana Venus merupakan peristiwa langka yang berulang dalam kurun
puluhan tahun. Saat itu posisi bumi, bulan, dan planet Venus sejajar.

Dari bumi, planet Venus yang berada di atas bulan sabit sebelah kiri,
perlahan-lahan menghilang seperti sembunyi di balik bulan. Venus akan
muncul lagi di sebelah kiri bawah bulan. Kalangan astronom menyebutnya
okultasi.

Menurut Hakim, gerhana Venus akan muncul pada Ahad (16/5) petang di
langit ufuk barat. Di Bandung , misalnya, gerhana planet kedua dari
matahari itu dimulai sekitar pukul 18.50 dan berakhir 19.30 WIB.
(ANWAR SISWADI)

Facebook: Radityo Djadjoeri
YM: radityo_dj
Twitter: @mediacare

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
Recent Activity:
=======================
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Twitter: http://twitter.com/wanita_muslimah
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscribe@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

Milis ini tidak menerima attachment.
MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.


Get great advice about dogs and cats. Visit the Dog & Cat Answers Center.


Hobbies & Activities Zone: Find others who share your passions! Explore new interests.

.

__,_._,___

0 comments:

Post a Comment