Advertising

Saturday 29 September 2012

[wanita-muslimah] TKW Kediri tewas di Arab Saudi dimakamkan

 

Ref:  Mengapa tanah suci tidak memanusiakan penduduknya dan oleh sebab banyak kejahatan dilakukan terhadap pekerja dari NKRI yang seiman?
 
 
 

TKW Kediri tewas di Arab Saudi dimakamkan

Sabtu, 29 September 2012 19:57 WIB | 273 Views

Kediri (ANTARA News) - Nurul Hasanah (28), tenaga kerja wanita (TKW) asal Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, yang diduga tewas dianiaya majikannya di Arab Saudi, dimakamkan di pemakaman desa setempat, Sabtu.

Suami korban, Zainal Mustofa, mengatakan kabar kematian istrinya sebenarnya telah diterima pada Desember 2011 yang menyebutkan bahwa Nurul telah meninggal pada 29 November 2011 setelah empat bulan bekerja di Arab Saudi.

"Keluarga cukup lama menunggu kedatangan jenazah. Sejak kabar kematiannya pada Desember tahun lalu, proses pemulangan tidak segera dilakukan," katanya.

Zainal mengatakan, sebelum kabar kematian istrinya diterima, ia sempat mendapatkan pesan singkat dari istrinya yang menyatakan istrinya sering mendapatkan perlakuan tidak manusiawi, bahkan nyaris menjadi korban tindak asusila majikannya di Arab Saudi.

Nurul, katanya, meninggal karena hendak melarikan diri dari rumah majikannya di Arab Saudi tapi terjatuh hingga meninggal dunia.

Jenazah korban baru tiba di Bandara Soekarno Hatta pada Kamis (27/9) menggunakan pesawat Saudi Air Lines nomor penerbangan 820. Kedatangan jenazah ini, selain diterima oleh keluarga, juga didampingi dari Migrant Care.

Jenazah setelah sempat diinapkan di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, langsung dibawa ke Jawa Timur dan tiba di rumah duka pada Sabtu pagi di Dusun Tawang, Desa Sumberbendo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri.

Keluarga berharap pemerintah membantu mengusut kasus kematian Nurul dan memberikan hak-hak korban.

Sementara itu, Pelaksana Tugas Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Kabupaten Kediri Edhi Purwanto berjanji akan membantu menyelesaikan permasalah TKI tersebut.

"Kami akan berusaha untuk mencari kabar lebih lanjut. Jika ia berangkat resmi, tentunya ada hak-hak dari korban yang akan diberikan pada keluarga," kata Edhi.
(ANT-130/S021)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

__._,_.___
Recent Activity:
=======================
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Twitter: http://twitter.com/wanita_muslimah
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:wanita-muslimah-unsubscribe@yahoogroups.com
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

Milis ini tidak menerima attachment.
.

__,_._,___

0 comments:

Post a Comment